Fakultas Ekonomi dan Bisnisadmin2020-12-03T09:56:20+00:00
Visi
"Menjadi Fakultas terkemuka di Asia Tenggara dalam melahirkan wirausahawan dan pengembangan keilmuan bidang Ekonomi dan Bisnis yang Islami dan Berkemajuan pada tahun 2040"
Misi
- Menyelenggarakan pembinaan dan pengembangan Al Islam dan Kemuhammadiyahan pada tata kelola Fakultas Ekonomi dan Bisnis.
- Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran di Bidang Ekonomi dan Bisnis secara professional yang memiliki daya saing berlandaskan etika, nilai dan moral Islami.
- Menyelenggarakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berbasis pengembangan keilmuan Ekonomi dan Bisnis terutama dalam bidang Ekonomi dan Bisnis.
- Mengembangkan jiwa kewirausahawan dalam bidang ilmu ekonomi, teknologi, dan seni bertaraf Internasional untuk kesejahteraan masyarakat.
- Menciptakan iklim kondusif untuk tumbuh dan berkembangnya budaya mutu dalam pengembangan IPTEKS, Implementasi Iman dan Taqwa serta menjalin kerjasama dengan instansi-instansi lainnya.
Tujuan
- Mewujudkan profesionalitas fakultas dan menghasilkan civitas akademika ekonomi dan bisnis yang memiliki perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai Islam dan Kemuhammadiyahan.
- Menghasilkan lulusan yang mampu menguasai dan mengembangkan IPTEKS dan Bisnis berbasis penelitian di bidang Ekonomi dan Bisnis.
- Menghasilkan produk penelitian dan Pengabdian di bidang Ekonomi dan Bisnis yang berkontribusi pada perkembangan IPTEKS dan Bisnis.
- Menghasilkan Wirausahawan dan Professional dalam bidang ilmu ekonomi, teknologi, dan seni bertaraf Internasional untuk kesejahteraan masyarakat.
- Terciptanya iklim kondusif dan Budaya Mutu dalam Pengembangan IPTEKS, Implementasi IMTAQ serta kerjasama dengan Instansi di bidang Ekonomi dan Bisnis.
Sasaran
- Peningkatan kuantitas dan kualitas civitas akademika dalam penguasaan dan pengembangan IPTEKS di Bidang Ekonomi dan Bisnis berbasis penelitian.
- Pengembangan civitas akademika yang mampu menguasai dan mengembangkan IPTEKS di Bidang Ekonomi dan Bisnis berbasis penelitian.
- Peningkatan dan Pengembangan produk penelitian yang berkontribusi pada perkembangan IPTEKS di Bidang Ekonomi dan Bisnis.
- Peningkatan dan Pengembangan produk pengabdian berbasis penelitian untuk kesejahteraan masyarakat baik secara kualitas maupun kuantitas di Bidang Ekonomi dan Bisnis.
- Peningkatan dan Pengembangan kerjasama di bidang IPTEKS di Bidang Ekonomi dan Bisnis bertaraf internasional menuju International Recognition.
- Penerapan Nilai-nilai Islam dan Kemuhammadiyahan yang ramah, toleran, dan modern sebagai pengejawantahan dari Islam yang Berkemajuan oleh civitas akademika pada kehidupan di lingkungan Fakultas Ekonomi dan Bisnis.
- Penguatan Tata Kelola dan Unit-unit di lingkungan Fakultas Ekonomi dan Bisnis berdasarkan kebijakan, Tugas Pokok dan Fungsi sesuai dengan nilai-nilai Keislaman dan Kemuhammadiyahan.
- Peningkatan etos kerja dan perilaku organisasi di Fakultas Ekonomi dan Bisnis yang sesuai nilai-nilai Islam dan Kemuhammadiyahan.